Depoktik.co.id – Ingin mengubah teks whatsapp menjadi nada dering? Diulasan ini, kami akan membagikan tutorial lengkap mengenai Sound of Text WhatsApp yang bisa kalian coba. Simak ulasannya dibawah ini.
Bukan hal baru lagi, jika pengguna whatsapp bisa membuat nada dering khusus yang nantinya bisa digunakan untuk notifikasi Whatsapp yang kalian miliki. Istilah ini disebut dengan Sound of Text WhatsApp.
Kemunculan Sound of Text WhatsApp tentu disambut dengan baik oleh para pengguna WA. Tidak sedikit dari mereka yang antusias dan ingin mencoba menggunakan soundoftext WA tersebut.
Caranya pun sangat mudah, kalian hanya perlu memasukkan kalimat secara bebas dan bisa diubah menjadi suara dengan format Mp3. Selain itu, aplikasi tersebut juga menyediakan berbagai bahasa yang bisa digunakan.
Sehingga hasil sound of text WA yang dibuat menjadi lebih keren dengan dialek yang sangat jelas. Untuk mengetahui lebih detail tentang Sound of Text WhatsApp Indonesia silahkan simak selengkapnya sebagai berikut.
Apa itu Sound of Text WhatsApp
Sound of Text WhatsApp merupakan salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk mengubah suara. Aplikasi ini tak jauh berbeda dengan Google Translate ketika menciptakan teks yang bisa dimasukkan dan biasa dibacakan oleh suara Google.
Tentu kalian sudah familiar dengan suara mba-mba Google bukan? Dan dengan menggunakan aplikasi ini, maka pesan WA bisa diubah menjadi suara tertentu. Tentu saja suara tersebut bisa kalian simpan sebagai nada dering WhatsApp.
Apa bila kalian menggunakan aplikasi Tiktok, maka kalian bisa mengganti teks yang ada pada konten untuk menjadi suara. Perlu diketahui, penggunaan Whatsapp sendiri diperlukan bantuan aplikasi lainnya.
Nama Aplikasi Sound of Text WhatsApp Indonesia
Jika masih belum mengetahui apa nama aplikasi sound of text wa. Perlu diketahui, jika terdapat sebuah aplikasi yang bernama Botika WhatsApp yang mampu mengubah teks menjadi suara.
Namun, yang menjadi pembahasan kali ini adalah Freetts. Freetts sendiri merupakan aplikasi yang manyajikan banyak sekali fasilitas yang berguna untuk meng-convert soundoftext.
Dan bisa mengubah teks yang kalian masukkan menjadi suara tertentu. Kalian bisa menggunakan aplikasi diberbagai perangkat seperti Komputer, Smartphone dan lainnya.
Mengapa harus menggunakan Freetts? Selain mudah cara menggunakan aplikasi tersebut tergolong tidak membutuhkan waktu yang lama. Disertai tutorialnya yang sangat simpel.
Untuk lebih jelasnya silahkan simak ulasan yang akan kami jelaskan sebagai berikut.
Baca Juga : Egawork Apk Penghasil Uang Terlegit, Cara Daftar dan Menggunakannya
Cara Menggunakan Sound of Text Indonesia
Aplikasi freetts dianggap yang paling baik jika dibandingkan dengan aplikasi yang lainnya. Hal ini banyak dibuktikan oleh beberapa pengguna whatsapp. Lantas bagaimana cara mengubahnya? Simak dibawah ini.
- Pertama, silahkan kunjungi situs resmi freetts
- Selanjutnya, klik Start Text to Speech Free
- Silahkan pilih bahasa yang hendak digunakan
- Setelah itu, pilih Voice Style yang ingin kalian gunakan baik laki-laki atau perempuan
- Lalu masukkan tulisan sesuai keinginan yang akan dijadikan suara. Baik kata WA atau teks yang kalian buat
- Selanjutnya, klik Convert
- Silahkan tunggu hasilnya sampai selesai. Lalu klik Play agar bisa mengecek hasil dari sound of text yang kalian buat
- Silahkan klik download agar bisa menyimpan suara tersebut. Caranya klik tombol tiitk tiga kemudian Download
- Selesai
Baca Juga : Cara Menggunakan Aplikasi Zoom Untuk Anak Sekolah Dengan Mudah
Cara Mengubah Nada Dering di Wa
Dan kelebihan utama pada sound text of WA yakni bisa menciptakan nada dering secara bebas. Kemudian, hasil nada dering tersebut bisa kalian gunakan untuk notifikasi tertentu seperti grup atau WA.
Berikut, kami akan membagikan tutorial cara mengubah nada dering di Wa. Simak penjelasannya sebagai berikut.
- Silahkan masuk ke aplikasi Whatsapp
- Setelah itu, tentukan satu kontak lalu klik titik tiga yang terletak disebelah kanan pada ruang chat
- Selanjutnya klik bagian Profil
- Jika sudah klik bagian Notifikasi Khusus lalu aktifkan. Caranya centang di bagian paling atas
- Silahkan klik nada dering pada notifikasi chat / telepon
- Klik tambahkan nada dering / ringtone kemudian carilah audio yang berhasil di download
- Terakhir, klik OK dan nada dering berhasil dipasang
- Selesai
Akhir Kata
Demikianlah beberapa ulasan mengenai Sound of Text WhatsApp yang bisa kalian coba untuk membuat nada dering secara bebas. Dan nada dering tersebut bisa kalian gunakan untuk notifikasi khusus di WhatsApp tersebut. Semoga bermanfaat untuk semuanya, terimakasih.