Depoktik.co.id – Kami akan menjelaskan mengenai Pedulilindungi Apk serta link download yang bisa kalian unduh secara gratis. Silahkan ikuti dan ketahui fakta tentang aplikasi pedulilindung dibawah ini. Simak artikel ini sampai selesai.
Kemunculan Pedulilindungi Apk memang sudah menarik perhatian masyarakat, dan hingga saat ini aplikasi tersebut sudah banyak digunakan oleh mereka untuk membantu masyarakat dalam memutus rantai penyebaran virus corona di Indonesia.
Aplikasi pedulilindungi memiliki berbagai fitur unggulan dan telah dirancang secara khusus oleh kementerian komunikasi dan informatika (Kominfo), Kementerian BUMN dan bisa digunakan oleh Kementerian Kesehatan serta Gugus Tugas.
Dengan menggunakan aplikasi canggih ini, secara tidak langsung kalian juga ikut berpartisipasi untuk mengurangi kasus Covid-19 dengan cara membagikan data lokasi ketika kalian bepergian keluar rumah. Jadi, secara otomatis penelusuran riwayat kontak dengan pasien covid-19 bisa diketahui.
Maka dari itu, jika kalian penasaran dan ingin mengetahui lebih jauh tentang Pedulilindungi Apk untuk memudahkan masyarakat membasmi virus corona di Indonesia. Silahkan simak penjelasannya dibawah ini.
Apa itu Pedulilindungi Apk
Aplikasi Pedulilindungi merupakan sebuah aplikasi yang dibentuk oleh Kemenkominfo, Kemenkes, Kementerian BUMN, serta BNPB dengan tujuan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 di Indonesia yang tak kunjung selesai.
Awal mulanya, aplikasi ini telah dirilis dengan beberapa fitur seperti tracking, tracing serta fencing covid-19. Namun, ditambah lagi dengan hadirnya dua fitur baru sejak adanya vaksinasi covid-19 dari 13 Januari 2021.
Dan fitur tersebut adalah registrasi vaksin serta sertifikat vaksin yang bisa kalian coba secara langsung dengan menggunakan aplikasi peduli lindungi saja secara digital. Tentunya jauh lebih praktis karena kalian tak perlu lagi keluar rumah.
Keunggulan dari aplikasi ini adalah mampu melacak virus corona, dan tentunya membutuhkan sebuah dukungan dari masyarakat agar bisa membagikan data lokasi satu sama lain dimana pun mereka berada terutama ika kalian tengah bepergian.
Baca Juga : Aplikasi Catat Meter Terpusat PLN, Untuk Permudah Pelanggan
Download Aplikasi Pedulilindungi
Tentu saja aplikasi ini sangat menarik dan wajib kalian coba, sebaiknya jangan pernah menyepelekan adanya virus Corona. Karena wabah penyakit tersebut benar adanya dan memulai dari diri sendiri untuk menjaga kesehatan sebaik mungkin.
Selain itu, menjaga jarak juga sangat dianjurkan agar bisa terhindari dari virus corona. Maka dari itu, hadirnya aplikasi pedulilindungi ini mampu membantu kalian untuk membantu melacak virus corona dengan mudah.
Silahkan download aplikasinya langsung disini.
Baca Juga : Cara Membuat PDF di HP Tanpa Aplikasi Tambahan Dengan Mudah
Cara Kerja Pedulilindungi Apk
Jika kalian masih belum mengetahui lebih detail tentang aplikasi peduli lindungi, pasalnya penggunaan aplikasi mengandalkan bluetooth di smartphone kalian agar bisa merekam informasi yang kalian perlukan.
Pada saat ada seorang pengguna dari aplikasi ini, maka secara otomatis akan terdeteksi diradius, hingga pertukaran data. Kemudian, data akan direkam di smartphone masing-masing.
Dan aplikasi akan mengidentifikasi orang yang pernah ada oada jarak dekat dengan pasien Covid-19, PDP / Pasien Dalam Pengawasan, ODP / Orang Dalam Pengawasan.
Pasalnya, teknologi yang mampu menghentikan penyebaran covid19 ini, bisa membantu masyarakat ketika kesulitan mengingat riwayat perjalanan dan dengan siapa saja mereka melakukan kontak secara langsung.
Bukan hanya itu saja, kalian juga akan dihubungi oleh petugas kesehatan jika ada pada jarak dekat dengan pasien yang positif terkena Covid19, PDP, hingga ODP. Dan yang lebih menarik, aplikasi ini aman.
Pihak Kominfo menyatakan bahwa aplikasi pedulilindungi sangat aman untuk pribadi, karena semua data para pengguna telah disimpan dengan format terenkripsi serta tidak akan dibagikan kepada pengguna lain.
Cara Registrasi Vaksin di Pedulilindungi Apk
Bagi kalian yang hendak melakukan registrasi vaksin secara online, caranya mudah karena bisa mengandalkan Pedulilindungi Apk saja sehingga kalian tak usah keluar rumah lagi. Ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut.
- Pertama, silahkan download aplikasinya terlebih dahulu
- Jika belum memiliki akun peduli lindungi, silahkan buka aplikasinya dan buat akun dengan cara memasukkan nama lengkap serta nomor handphone
- Lalu di laman utama, klik Registerasi Vaksin
- Setelah itu, dilaman Periksa Identitas silahkan masukkan NIK dan Nomor handphone terdaftar
- Dan klik Periksa Data jika semuanya telah sesuai
- Kalian juga bisa mendaftarkan anggpta keluarga yang lain, baik kerabat dan sebagainya yang tidak mempunyai perangkat gadget untuk melakukan registrasi
- Silahkan masukkan data lainnya yang diperlukan. Dan tentukan lokasi serta waktu pelaksanaan Vaksin
- Kemudian, masukkan kode verifikasi yang telah dikirimkan lewat SMS dismartphone kalian
- Maka akan muncul QR code tiket vaksin, dan bisa kalian kirimkan juga lewat email
- Jika begini, maka kalian sudah bisa mendaftar sebagai calon penerima vaksin
- Dan semua data bisa kalian lihat dihalaman riwayat serta tiket vaksin
Baca Juga : Aplikasi My SAPK BKN, Cek Profil dan Data Kepegawaian PNS
Cara Download Sertifikat Vaksin di Aplikasi Pedulilindungi Apk
Jika telah berhaisl mengikuti vaksin, kalian bisa menerima sertifikat sebagai bukti dan tanda jika kalian telah diberikan vaksin ditanggal tertentu. Sertifikat tersebut akan diberikan dua kali, yaitu ditahap vaksinasi pertama serta kedua.
Sertifikat juga akan diberikan kepada kalian dalam bentuk fisik ditempat vaksin tersebut. Atau secara digital dengan menggunakan aplikasi pedulilindungi. Lantas bagaimana cara download sertifikat vaksin? Silahkan lihat tutorialnya sebagai berikut.
- Pertama-tama, silahkan buka aplikasi pedulilindungi
- Dimenu utama, lalu klik menu Akun
- Setelah itu, klik menu Sertifikat Vaksin dan klik Periksa
- Silahkan masukkan NIK KTP serta Nomor handphone yang telah terdaftar
- Maka aplikasi pedulilindungi akan menampilkan sertifikat vaksin pertama dan kedua
- Silahkan klik sertifikat vaksin covid-19 untuk memulai proses download
- Jika aplikasi tersebut meminta persetujuan, silahkan klik YA
- Maka sertifikat vaksin akan tersimpan di smartphone kalian
- Selesai
Akhir Kata
Demikianlah beberapa penjelasan tentang Pedulilindungi Apk yang bisa kalian download dan install aplikasinya, untuk membantu masyarakat memutus rantai penyebaran virus corona di Indonesia. Silahkan ikuti langkah-langkah yang telah kami berikan diatas. Semoga artikel ini bermanfaat, sekian dan terimakasih.